News
Minggu, 24 Januari 2010 - 16:58 WIB

Menegpora: Suporter anarkis di black list

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Mufid Aryono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta–Tindakan anarkis sejumlah bonek Persebaya di Stasiun Purwosari mengundang rasa kesal Menteri Negara Kepemudaan dan Olahraga (Menegpora) Andi Mallarangeng. Andi mengusulkan agar suporter yang anarkis untuk di-black list, diberi sanksi hukum, dan tidak boleh menonton kembali.

“Ini bukan untuk Persebaya saja, siapapun dia, apakah klub atau perorangan, jika anarkis dilarang nonton,” ujar Andi sebelum launching album ketiga Presiden SBY di Taman Ismail Marzuki (TIM), Jakarta Pusat, Minggu (24/1).

Advertisement

Menurut Andi, boleh saja para suporter semangat mendukung klub tapi jangan sampai merusak. Mereka yang merusak harus diberi sanksi hukum.

“Mereka yang anarkis harus di-black list. Saya mendorong kepolisian untuk mengambil langkah hukum dan nggak boleh menonton lagi,” jelasnya.

Andi pun mengimbau para suporter agar menonton sepak bola dengan baik dan mendorong Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) agar fokus pada peningkatan prestasi sepak bola.

Advertisement

“Sehingga kita bisa menang di level internasional bukan malah menciptakan anarkis,” ucapnya.

dtc/fid

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif