News
Minggu, 24 Januari 2010 - 15:14 WIB

Menegpora: Klub sepakbola harus bertanggung jawab

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Mufid Aryono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta–Perilaku bonek yang melakukan tindakan anarkis dinilai sebagai penyakit. Menteri Negara Kepemudaan dan Olahraga (Menegpora) Andi Malarangeng meminta agar klub sepak bola bertanggung jawab membina para suporternya.

“Ini memang penyakit meskipun sebenarnya ini tidak di Indonesia saja,” ujar Andi sebelum launching album ketiga Presiden SBY di Taman Ismail Marzuki (TIM), Jakarta Pusat, Minggu (24/1).

Advertisement

Andi pun meminta agar para klub sepak bola bertanggung jawab. “Karena aturan FIFA, klub sepak bola harus bertanggung jawab membina suporternya,” katanya.

Namun begitu, Andi menyatakan sepakbola memang merupakan olahraga paling populer baik di Indonesia maupun di dunia dan memiliki suporter yang banyak sekali.

“Kalau ada suporter yang melakukan anarki, jangan digeneralisasi kalau semua suporter sepakbola anarkis,”

Advertisement

Suporter Persebaya, Jumat 22 Januari 2010 kemarin menyerang sejumlah wartawan ketika sedang melakukan peliputan di Stasiun Purwosari, Solo. Hasan, korban penyerangan mengalami luka di beberapa bagian kepala dan wajah akibat dipukuli oleh para suporter Persebaya saat meliput. Kamera Hasan juga akan direbut.

dtc/fid

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif