Soloraya
Rabu, 16 Desember 2009 - 16:36 WIB

Sambut 1 Sura, 6 Kerbau bule siap di kirab

Redaksi Solopos.com  /  Indah Septiyaning Wardani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi


Solo (Espos)–
Sebanyak enam kerbau bule milik Keraton Kasunanan Surakarta yang akan menjadi bintang Kirab Malam 1 Sura Dal 1943, dilaporkan dalam kondisi sehat, Rabu (16/12) atau sehari menjelang penyelenggaraan kirab.

Keenam kerbau tersebut yaitu Joko Semengit (jantan dewasa), Manis Sepuh (betina dewasa), Manis Muda (betina dewasa), Debleng Muda (betina), Apon (betina) dan Jugi (jantan). Dua nama yang disebut terakhir merupakan kerbau muda dengan umur berturut-turut 6 bulan dan 5,5 bulan.

Advertisement

Penjelasan itu disampaikan perawat kerbau bule Keraton Kasunanan Surakarta, Gunadi, saat ditemui Espos. Kerbau Apon yang berasal dari kata ahad-pon dan Jugi dari kata Juli-legi, lahir pada 13 Juni 2009 dan 1 Juli 2009.

“Keenam kerbau ini sehat baik fisik dan mental. Mereka juga telah beberapa kali kami latih kirab dengan cara berkeliling lingkungan keraton. Termasuk dua kerbau kecil yang baru kali pertama ini ikut kirab,” ujarnya.

Dia yakin, keenam kerbau tidak akan berbuat ulah seperti mengamuk atau ngambek saat dikirab. Asal, lanjutnya, penonton atau pengunjung tidak mengusik ketenangan kerbau-kerbau tersebut.

Advertisement

kur

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Kirab
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif