News
Rabu, 16 Desember 2009 - 18:57 WIB

Ketua BPK: Bank Century sejak di kandungan sudah cacat

Redaksi Solopos.com  /  Indah Septiyaning Wardani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi


Jakarta-
-Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) membeberkan sejumlah fakta di hadapan Pansus Angket Bank Century. Ketua BPK Hadi Purnomo mengatakan, Bank Century sudah cacat sejak di kandungan.

“Bank Century sejak di kandungan sudah cacat. Jadi kalau sudah cacat semuanya dari kandungan, seandainya meninggal, harusnya tidak perlu dipersoalkan,” kata Hadi di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Rabu (16/12).

Advertisement

“Kalau bank itu sehat, tentu kalau sudah sakit harus diobati supaya tidak cepat meninggal. Kami tidak menilai apa-apa. Tetapi faktanya seperti itu,” lanjut dia.

Menurut dia, BPK sudah bekerja maksimal. “Tetapi sebelum berkembang sudah dibatasi oleh UU. Semua data Bank Indonesia dan PPATK dilindungi kerahasiaannya. Jadi ada keterbatasan audit aliran dana. Jadi sulit untuk mengungkap semuanya,” papar Hadi.

Wakil Ketua BPK Hasan Bisri menyampaikan hal yang sama. Dikatakan dia, Bank Century sudah cacat sejak sebelum dimerger. “Merger dari bank-bank gagal dan itu sangat berisiko. Jadi memang perlu diawasi,” kata dia.

dtc/isw

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Bank Century BPK
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif