Soloraya
Rabu, 9 Desember 2009 - 08:24 WIB

Hadapi Pilkada, Golkar siap bangun koalisi dengan partai lain

Redaksi Solopos.com  /  Indah Septiyaning Wardani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi


Solo (Espos)–
Dewan Pimpinan Daerah (DPD) II Partai Golongan Karya (Golkar) Solo bersiap menggelar Musyawarah Daerah (Musda) tingkat II, yang rencananya digelar Januari 2009. Setelah Musda, Golkar ganti fokus mempersiapkan diri menghadapi Pilkada 2010.

Ketua DPD Golkar Solo, RM Kusrahardjo mengatakan saat ini Solo sedang fokus mempersiapkan Musda II, setelah rampungnya gelaran Musda I, di Semarang beberapa waktu lalu. “Setelah Musda II selesai, baru beralih ke Pilkada 2010. Namun kami juga sudah mengikuti perkembangan Pilkada hingga saat ini,” terang Kusrahardjo, ketika ditemui Espos, di Gedung Dewan, Selasa (8/12).

Advertisement

Ia mengakui Golkar tidak mungkin mengusung sendiri calon walikota dan wakil walikota, karena perolehan kursi hanya empat kursi. Melihat kondisi ini, mau tidak mau Golkar memang harus membangun kekuatan atau berkoalisi dengan partai politik lain.

Namun soal berkoalisi itu sendiri, Kusrahardjo belum bersedia menyebutkan akan bergabung dengan partai apa. Ia mengisyaratkan bahwa Golkar akan menjalin komunikasi dengan partai politik lain.

iik

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Golkar Solo Musda
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif