News
Rabu, 2 Desember 2009 - 15:55 WIB

RDP Bank Century, anggota Tim 9 bersitegang dengan Kepala PPATK

Redaksi Solopos.com  /  Indah Septiyaning Wardani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta–Rapat dengar pendapat (RDP) Komisi III dengan PPATK yang digelar, Rabu (2/12), berlangsung tegang. Salah satu anggota Tim 9 Bambang Susatyo bersikukuh meminta agar PPATK membuka seluruh rekening nasabah Bank Century yang saldonya di atas Rp 2 miliar.

Namun, Kepala PPATK Yunus Husein, justru meminta nama-nama nasabah Bank Century yang dimaksud Bambang.

Advertisement

“Kami bersedia membantu Tim 9. Mau dibantu apa?,” kata Kepala PPATK Yunus Husein menjawab pertanyaan anggota Tim 9, Bambang Susatyo dalam RDP dengan Komisi III di Gedung DPR, Senayan, Rabu (2/12).

Bambang meminta agar melakukan uji validasi bagi nasabah yang melakukan pengambilan dana secara cash yang berjumlah miliaran pada periode November 2008-April 2009 menjelang Pilpres.

“Rekening siapa? Harus jelas. Periode pengambilan dana cash itu juga jelas,” tanya Yunus.

Advertisement

“Seluruh rekening nasabah yang saldonya di atas Rp 2 miliar,” saut Bambang.

Namun Yunus masih terus meminta perincian nama-nama nasabah yang dimaksud Bambang. Bambang pun sedikit berang dan kesal.

“Baca laporan BPK,” tukas Bambang dengan nada tinggi.

Advertisement

dtc/isw

Advertisement
Kata Kunci : Komisi III RDP
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif