News
Selasa, 3 November 2009 - 12:07 WIB

Rekaman dugaan rekayasa kriminalisasi KPK berdurasi 4,5 jam

Redaksi Solopos.com  /  Indah Septiyaning Wardani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta– Rekaman dugaan rekayasa kriminalisasi atas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) berbentuk 1 cakram (cd). Durasinya sekitar 4,5 jam.

“Itu ada 9 file dan menurut staf di KPK yang telah membuka durasinya sekitar 4,5 jam,” kata Plt Ketua KPK Tumpak Hatorangan Panggabean dalam sidang MK di Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta, Selasa (3/11).

Advertisement

Sebelumnya, rekaman tersegel dalam amplop coklat. Diserahkan langsung oleh Tumpak kepada Mahfud. sembilan file tersebut yakni kasus Masaro oleh Anggoro, perincian uang Anggoro oleh Ari Muladi, minta bantuan ke Kejaksaan, pencatutan nama RI 1, minta bantuan LSPK, menyusun dari suap ke pemerasan, lapor buat yang menang dan buat CMH, perhitungan fee pihak terkait, untuk mempengaruhi AM kembali ke BAP awal.

dtc/isw

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Durasi 4 Rekaman
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif