News
Minggu, 1 November 2009 - 14:20 WIB

Koalisi laki-laki menolak poligami

Redaksi Solopos.com  /  Anik Sulistyawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta–Berdirinya Klub Poligami di Bandung mengundang reaksi dari sekelompok laki-laki yang memandang kelompok tersebut merupakan bentuk perendahan martabat laki-laki. Sebagai bentuk “perlawanan”, mereka membentuk Koalisi Laki-laki Menolak Poligami (Kolmi).

“Menurut kami, poligami adalah satu bentuk perendahan martabat laki-laki,” kata Fauzi, salah satu penggagas Kolmi dalam jumpa pers di Kantor Kontras Jakarta, Minggu (1/11).

Advertisement

Perendahan martabat tersebut, menurutnya, ditunjukkan dengan stigma yang dilabelkan sebagai manusia agresif, menang sendiri, serakah, tidak pernah puas dengan satu perempuan, tidak setia. Juga laki-laki dituduh orang yang tidak punya hati, liar, suka selingkuh, dan yang lebih parah, laki-laki dianggap sebagai manusia yang tidak bisa mengatur syahwatnya.

“Poligami merupakan upaya perendahan martabat laki-laki dan melanggar prinsip-prinsip keadilan dan kemanusian,” ujar Fauzi.

Lebih lanjut, ia menuturkan bahwa poligami menciderai bangsa Indonesia di mata internasional. Sebab, Indonesia telah meratifikasi Convention on the Elimination All Form of Against Woman dalam UU Nomor 7 Tahun 1984, Kovenan Hak Sipil dan Politik (UU No 12/2005), serta Kovenan Hak Ekonomi Sosial dan Budaya (UU No 11/2005), yang di dalamnya menjamin hak yang sama untuk memasuki jenjang perkawinan atas dasar kesetaraan perempuan dan laki-laki.

Advertisement

“Yang menginisiasi ini adalah laki-laki semua. Sampai saat ini ada 12 orang dari lembaga pembela hak pribadi (LBH Apik Jakarta, PBHI, Jurnal Perempuan, JK-PKKPA). Namun, kami datang sebagai individu,” katanya.

kompas.com/tya

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Klub Poligami
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif