Entertainment
Jumat, 9 Oktober 2009 - 18:46 WIB

Pentas tari hingga fashion show siap digeber di Festival Seni Pasar Panji

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Mufid Aryono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solo (Espos)–Muncul satu lagi event seni yang mampu menjadi ajang unjuk kreasi bagi para insan seni di Solo dan sekitarnya. Kali ini, Mataya Arts & Heritage bakal menggelar agenda bertajuk Festival Seni Pasar Panji, Sabtu-Minggu (10-11/10), di Pasar Windujenar, Ngarsapura, Solo. Perhelatan yang ditujukan untuk membangkitkan spirit kebudayaan lokal tersebut digagas bersama dengan Pemkot Solo dan Paguyuban Pedagang Pasar Windujenar.

“Festival Seni Pasar Panji adalah sebuah festival seni yang digelar di Pasar Windujenar yang mengambil inspirasi topeng panji. Sebab pasar ini identik dengan pasar antik dengan spirit topeng panji,” papar koordinator acara, Heru Prasetya kepada Espos, Jumat (9/10).

Advertisement

Untuk mengisi pergelaran tersebut, sederet seniman dari yang kawakan hingga belia bakal tampil. Penampilan Sesaji Gerak Pasar, oleh kolaborasi Suprapto Suryodarmo, Hari Genduk, dan Sri Setyo Asih alias Ting Tong Sahita  akan menjadi pembuka festival seni itu. Seniman asal Venezuela, Taily Leon pun akan tampil dalam persembahan tari.

“Bentuk pertunjukan seni yang akan hadir di festival ini sangat beragam. Mulai dari pertunjukan tari, wayang, macapat, hingga fashion show. Siswa dari SMKN 4 Solo akan menggelar Fashion Show at Pasar yang pasti mengundang perhatian warga,” jelas Heru.

Selain itu, beber dia, kelompok Shootbox yang diprakarsai FD Sukhmana dan Suroto Pincuk akan memamerkan foto-foto mereka. Begitu pula dengan dalang-dalang cilik dari Sanggar Sarotama yang siap unjuk gigi.

Advertisement

hkt

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Festival Pasar Panji Seni
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif