Sport
Jumat, 9 Oktober 2009 - 09:11 WIB

Juve sejajar dengan Inter

Redaksi Solopos.com  /  Anik Sulistyawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Turin–Posisi Juventus saat ini masih ada di bawah Inter Milan. Tapi menurut Amauri, ‘Si Nyonya Tua’ punya kemampuan setara dengan ‘La Beneamata’ dan itu akan terlihat di akhir musim.

Inter sang penguasa Seri A beberapa tahun terakhir sedang bertengger di pucuk klasemen. Dari tujuh laga, 16 poin berhasil mereka kumpulkan.

Advertisement

Juve sementara itu berada di tempat ketiga dengan raihan angka yang berselisih dua poin saja dari Inter. Namun, posisi itu diyakini Amauri tidak menggambarkan kekuatan tim keseluruhan.

“Kami sejajar dengan Inter. Kami tangguh dan punya satu musim di depan untuk membuktikan,” tegasnya di Football Italia.

Musim lalu, Juve juga menjadi pengejar terdekat Inter, kendati akhirnya hanya menuntaskan musim di tempat kedua dengan sepuluh poin terpaut dari ‘Nerazzuri’. Kini hal itu akan coba diubah oleh tim Zebra.

Advertisement

“Hanya di akhir musimlah Anda akan melihat capaian Anda sendiri dan bahkan jika kami tak mendapatkan Scudetto, memenangi Liga Champions juga akan jadi luar biasa,” seru Amauri yang asal Brasil itu.

Liga Champions juga menjadi bidikan Inter, kendati belum bisa memenuhi target itu walau sudah sedemikian dominan di Seri A beberapa tahun belakangan.

dtc/tya

Advertisement

Advertisement
Kata Kunci : Inter Juve
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif