News
Selasa, 6 Oktober 2009 - 20:28 WIB

Partai Demokrat dapat 4 Ketua Komisi di DPR

Redaksi Solopos.com  /  Anik Sulistyawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta–Anggota Fraksi Partai Demokrat (FPD) Hayono Isman mengungkapkan bahwa fraksinya akan mendapat jatah 4 Ketua Komisi di DPR. Jatah ini dihitung sesuai dengan proporsi jumlah kursi PD di DPR.

“Formulanya kita dapat 4. Dari hasil perolehan kursi, dari keberadaan alat kelengkapan dewan,” kata Hayono saat ditemui wartawan di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (6/10).

Advertisement

Mengenai jumlah komisinya, menurut Hayono, hampir semua sepakat tetap. Hanya ada perubahan pada kelengkapan lainnya yang belum ditentukan.

“11 Komisi ditambah 5 badan jadi 16,” kata Hayono yang juga Anggota Dewan Pembina PD ini.

Mengenai pembatalan usul penambahan komisi, kata Hayono, hal itu dilakukan dalam rangka penghematan. “Rakyat kan ingin kita hemat,” ucapnya.

Advertisement

Mengenai mekanisme penempatan anggota ke komisi-komisi, Hayono mengungkapkan, akan ditempuh mekanisme psikotes. Hal ini penting untuk meletakkan anggota sesuai dengan kompetensinya.

“Tergantung psikotes salah satunya, partai meminta jasa lembaga independen yang sudah profesional untuk melakukan psikotes, independen hasilnya,” bebernya.

dtc/tya

Advertisement

Advertisement
Kata Kunci : DPR Partai Demokrat
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif