News
Rabu, 9 September 2009 - 18:11 WIB

Giliran Suryadharma Ali mundur dari kabinet

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Mufid Aryono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta–Ketua Umum PPP Suryadharma Ali (SDA) mengundurkan diri sebagai Menteri Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah. SDA mundur untuk menghindari rangkap jabatan saat dilantik menjadi anggota DPR 1 Oktober nanti.

“Menghindari rangkap jabatan di DPR, hari ini saya telah menyampaikan surat kepada Presiden tentang pengunduran diri saya selaku Menteri Koperasi dan UKM,” ujar SDA melalui pesan singkat kepada wartawan, Rabu (9/9).

Advertisement

Langkah ini diambil untuk mematuhi peringatan KPU. KPU memperingatkan agar menteri yang terpilih menjadi anggota DPR segera mengundurkan diri dari jabatannya di kabinet sebelum 9 September 2009 agar tidak mengganggu pelantikan anggota DPR 1 Oktober nanti.

Sebelum SDA, Menteri Kebudayaan dan Pariwisata Jero Wacik, Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara Taufik Effendi, dan Menteri PDT Lukman Edy mengundurkan diri dari Kabinet SBY.

Sementara Menteri Pemuda dan Olahraga Adhyaksa Dault dan Menteri Kelautan Freddy Numbery malah mengundurkan diri dari kursi DPR yang susah payah diraihnya.

Advertisement

dtc/fid

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Kabinet Mundur Suryadharma
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif