Soloraya
Jumat, 4 September 2009 - 17:05 WIB

UMK 2010 diusulkan Rp 695.000

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Mufid Aryono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Wonogiri (Espos)–Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo), Konfederasi serikat pekerja Indonesia (KSPSI) dan Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi sepakat dan mengusulkan Upah Mininum Kabupaten (UMK) Rp 695.000.

Hasil survey kebutuhan hidup layak (KHL) dari bulan Januari hingga Agustus, tim menyatakan KHL di Wonogiri yakni Rp 739.374. Kendati demikian, UMK tahun 2010 diusulkan Rp 695.000. Menurut Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPSI), Suparman Ponco Suseno, dibandingkan dengan UMK pada tahun 2009 yakni Rp 650.000, UMK 2010 diusulkan meningkat sekitar 6,92% atau senilai Rp 695.000.

Advertisement

“Kami telah koordinasi dengan dinas dan Apindo, kami sepakat UMK naik 6,92%,” jelas dia ketika dihubungi Espos, Jumat (4/9).

Dia mengatakan, dibandingkan daerah lain besar UMK di Wonogiri lebih kecil karena kebutuhan hidup di satu wilayah dan konsidi ekonomi berbeda.
Menurutnya, usulan tersebut apabila dapat direalisasikan dan dipatuhi pengusaha  hal itu akan membantu kehidupan pekerja.

das

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : UMK
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif