Info-mudik
Jumat, 4 September 2009 - 15:20 WIB

478 Armada pedesaan disiapkan layani pemudik

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Mufid Aryono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Sragen (Espos)–Sebanyak 478 armada pedesaan dan 935 ojek disiapkan untuk melayani pemudik yang akan melanjutkan perjalanannya menuju ke desa tujuan di Kabupaten Sragen.

Kepala Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Sragen Tasripin kepada Espos, Jumat (4/9) mengatakan secara umum Pemkab Sragen telah menyiapkan seluruh armada untuk menghadapi arus mudik Lebaran tahun ini.

Advertisement

Menurutnya, mengingat Sragen bukanlah merupakan arus keberangkatan penumpang melainkan arus mudik maka  yang perlu disiapkan adalah transportasi lanjutan untuk menuju desa atau tempat tujuan penumpang.

“Karena itu kami menyiapkan 478 armada pedesaan dan 935 ojek untuk melayani pemudik yang akan melanjutkan perjalanannya menuju ke desa tujuan,” katanya.

Tasripin mengatakan jumlah armada tersebut dinilai cukup sehingga tidak perlu mendatangkan armada dari daerah lain. Pihaknya memperkirakan puncak arus mudik akan terjadi pada H-3. Meski masih cukup lama, namun kesiapan petugas pada titik kedatangan arus mudik yakni di terminal dan stasiun telah dipastikan 100%.

Advertisement

isw

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Armada Layani Pedesaan
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif