News
Rabu, 2 September 2009 - 16:46 WIB

DPKS desak Pemkot cairkan DAK

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Mufid Aryono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solo (Espos)–Dewan Pendidikan Kota Solo (DPKS) mendesak Pemerintah Kota (Pemkot) Solo segera mencairkan dana alokasi khusus (DAK) bagi sejumlah SD yang membutuhkan.

Demikian disampaikan Wakil Ketua DPKS, Taufiqurrahman saat ditemui wartawan di sela-sela kesibukannya, Rabu (2/9). Dalam kesempatan itu, Taufiqurrahman memaparkan, waktu yang digunakan untuk melakukan renovasi bangunan fisik sejumlah sekolah relatif mepet, mengingat Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) hanya mempunyai waktu sekitar tiga bulan untuk merealisasikannya pada tahun ini.

Advertisement

“Sekarang sudah bulan September tetapi pembangunan belum juga dimulai. Padahal, pada Desember nanti harus diselesaikan administrasi pertanggungjawabannya,” papar Taufiqurrahman.

Menurut Taufiqurrahman, besaran nilai DAK tahun ini berbeda dengan tahun lalu. Jika DAK tahun lalu nilainya dipukul rata, akan tetapi, pada tahun ini disesuaikan dengan tingkat kerusakan yang dimiliki masing-masing SD. Dengan perubahan itu, lanjut dia, memungkinkan bertambahnya jumlah SD yang akan menerima DAK pada tahun ini.

“Perubahan sistem itu memungkinkan SD yang mengalami kerusakan ringan atau sedang bisa memperoleh DAK. Jadi, bisa saja tahun ini jumlah SD yang menerimanya bertambah dua kali lipat,” tandasnya.

Advertisement

m82

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Cairkan DAK DPKS Pemkot
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif