News
Rabu, 12 Agustus 2009 - 10:24 WIB

Tak terlibat teroris, Yayan dibebaskan

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Mufid Aryono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta–Suryana alias Yayan dibebaskan Densus 88 Mabes Polri. Warga Koja, Jakarta Utara ini tidak terkait dengan kelompok teroris Noordin M Top yang selama ini dituduhkan pada dia.

“Yayan dikembalikan dalam keadaan seperti semula. Yayan tidak tersangkut paut dengan urusan seperti itu,” kata orang tua Yayan, Syarifudin saat dihubungi melalui telepon, Rabu (12/8).

Advertisement

Yayan diantarkan pengacaranya dan 2 petugas kepolisian berpakaian preman.

“Saya sudah baca berita acara dan menandatangani, Yayan hanya dimintai keterangan dan hasil pemeriksaan polisi, dia bersih,” terang Syaefudin.

Yayan diamankan Densus 88 Mabes Polri pada 6 Agustus 2009. Dia dijemput di rumahnya di Koja, Jakarta Utara. Setelah diperiksa selama 7 hari, Yayan tidak terlibat kelompok teroris.

Advertisement

dtc/fid

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif