News
Jumat, 17 Juli 2009 - 16:51 WIB

Calon penonton MU sangat sesalkan MU batal

Redaksi Solopos.com  /  Anik Sulistyawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta–Para calon penonton pertandingan persahabatan antara Manchester United Inggris melawan Indonesia All Star sangat menyesalkan laga tersebut batal digelar akibat insiden bom pada Jumat pagi.

“Kami sangat menyesalkan. Bagi kami soal kembali uang tak terlalu dipusingkan, itu bukan persoalan utama,” ujar calon penonton Evan Romeo di Jakarta, Jumat.

Advertisement

Evan adalah salah seorang koordinator calon penonton yang mengantongi kuitansi pembelian sebanyak 154 lembar tiket dengan berbagai kategori dari calon penonton yang tergabung dalam Komunitas Suporter Garuda yang berkedudukan di Tanjung Priok.

Evan yang kemarin bermaksud menukarkan kuitansi dengan tiket-tiket asli, sangat antusias mencari informasi mengenai nasib laga tersebut dari pihak Panitia Lokal (LOC) dimana Agum Gumelar memberikan keterangan pers kepada puluhan wartawan di Sekretariat PSSI Senayan Jakarta.

“Pembatalan laga MU ini imbasnya besar sekali. Kami sangat menyesalkan karena tidak mudah untuk mendatangkan tim sebesar MU ke Indonesia. Kapan lagi tim sebesar ini akan bisa datang ke Indonesia,” ujarnya.

Advertisement

Lebih lanjut Evan pun menyebut pelaku teror bom di Hotel JW Marriot dan The Ritz Carlton pada Jumat pagi sebagai tindakan tak bermoral.

“Ini tindakan sangat tidak bermoral, merugikan seluruh bangsa,” ujarnya.

Komunitas Suporter Garuda yang memiliki anggota sekitar 5.000 orang, pada tahun 2007 ikut menjadi suporter Timnas Indonesia saat berlaga di ajang Piala Asia.

Advertisement

Ant/tya

Advertisement
Kata Kunci : Batal MU
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif