Sport
Kamis, 16 Juli 2009 - 10:59 WIB

Tarif kamar hotel Rooney cs Rp 60 juta/malam

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Mufid Aryono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta–Kedatangan juara Premierships 2008/2009 Manchester United (MU) ke Jakarta menyedot perhatian pencandu sepak bola Tanah Air. Berbagai persiapan dilakukan untuk menyambut tim kelas dunia itu. Tak terkecuali untuk masalah akomodasi yang super wah.

Untuk mendatangkan tim Setan Merah ke Indonesia, panitia pelaksana mengeluarkan dana sekitar Rp 30 miliar. Rinciannya, Rp 19,8 miliar untuk match fee (uang tampil) dan selebihnya tersedot untuk akomodasi.

Advertisement

Pengeluaran terbesar untuk akomodasi adalah sewa hotel. Bagaimana tidak, masing-masing pemain inti, termasuk pelatih Sir Alex Ferguson, mendapat satu kamar kelas Presidential Suite di Hotel Ritz Charlton, Mega Kuningan, Jakarta.

Harga kamar kelas ini sekitar 5.800 dollar AS atau sekitar Rp 60 juta per malam. Pemain-pemain yang akan menempati kamar khusus ini di antaranya pemain inti, seperti Wayne Rooney, Rio Ferdinand, Ryan Giggs, dan Edwin van der Sar.

Advertisement

Harga kamar kelas ini sekitar 5.800 dollar AS atau sekitar Rp 60 juta per malam. Pemain-pemain yang akan menempati kamar khusus ini di antaranya pemain inti, seperti Wayne Rooney, Rio Ferdinand, Ryan Giggs, dan Edwin van der Sar.

Sementara itu, sisa rombongan lain mendapat ruang bervariasi mulai dari level Mayfair sampai kamar terendah berharga 500 dollar AS atau sekitar Rp 5 juta per malam.

Ruang Presidential Suite punya banyak kelebihan dibanding kamar lain. Ruangan mewah ini menyediakan segala macam yang berbau privasi, mulai dari akses ke seluruh kawasan hotel melalui lorong rahasia, layanan 24 jam termasuk pemesanan makanan, cocktail, akses internet gratis yang aman, dan tersedia juga meja biliar.

Advertisement

Disediakan juga piano, meja dengan 10 kursi, meja biasa, dan dapur pribadi. Di kamar ini terdapat tujuh nomor telepon dengan kode aman dan televisi 42 inci dengan layar plasma.

Sisi hiburan lainnya adalah pemutar DVD, saluran film berkelas premium, layanan satelit internasional, hingga radio berkode khusus.

Hebatnya, tamu di kamar ini bisa menikmati layanan kesehatan 24 jam dan jika diperlukan, sebuah helikopter siap mengantarkan ke rumah sakit berkualifikasi internasional.

Advertisement

Selama berada di hotel, pemain MU akan mendapatkan pengamanan khusus. “Kami telah menyiapkan bagaimana melakukan penyelamatan kepada pemain jika terjadi hal-hal yang tidak diinginkan, termasuk evakuasi pemain,” ujar Koordinator Protokoler penyambutan MU di Jakarta, Max Boboy.

Selama juara Liga Inggris berada di Hotel Ritz Carlton, mereka bakal dikawal ketat oleh 48 tenaga keamanan, yang 18 orang di antaranya akan selalu menempel ke manapun pemain MU pergi setiap harinya.

Jumlah personel keamanan yang akan diturunkan total berjumlah 3.500 orang, terdiri dari 2.000 petugas kepolisian dan 1.500 anggota keamanan outsourcing dari Protekom, Rajawali 131, dan Sinar Panca.

Kompas/fid

Advertisement

Advertisement
Kata Kunci : Kamar Hotel MU Rooney
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif