News
Selasa, 30 Juni 2009 - 11:07 WIB

Kapolri: Kesejahteraan meningkat, tak ada lagi polisi nakal

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Mufid Aryono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta–Mabes Polri akan meningkatkan kesejahteraan anggotanya yang berjumlah lebih dari 300 ribu personel. Dengan demikian tidak akan ada lagi polisi nakal di lapangan.

“Kita berharap dengan kesejahteran meningkat, tidak lagi ada alasan anak-anak bermain-main di lapangan atau nakal di lapangan, atau menyimpang di lapangan sudah nggak ada lagi,” ujar Kapolri Jenderal Polisi Bambang Hendarso Danuri usai menghadiri ziarah di Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta Selatan, Selasa (30/6).

Advertisement

Menurut Kapolri peningkatan kesejahteraan dilakukan dalam bentuk renumerasi anggotanya berdasarkan kinerja di lapangan. Pemberian renumerasi akan dilakukan mulai tanggal 1 Januari 2010.

“Mulai 1 Januari 2010 kita bersyukur, anggota-anggota kita di lapangan sudah ada peningkatan kesejahteraan,” terang jenderal bintang empat tersebut.

Kapolri juga menjelaskan mengenai peningkatan pelayanan Polri. Terhitung tanggal 1 Juli, Polri akan meluncurkan program reformasi birokrasi Polri. Program ini nantinya diharapkan dapat mempermudah masyarakat dalam mengurus surat-surat kendaraan bermotor.

Advertisement

“Nanti akan ada pelayanan SIM, STNK dan BPKB serta asuransi dan juga pelayanan operasional di lapangan
yang menggunakan banking system, ini sudah sampai seluruh Polres,” tegas pria kelahiran Bogor tersebut.

dtc/fid

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif