Soloraya
Kamis, 28 Mei 2009 - 17:28 WIB

Sebanyak 96 unit rumah di Desa Sindon masuk kategori RLTH

Redaksi Solopos.com  /  Anik Sulistyawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Boyolali (Espos)–Sebanyak 96 unit bangunan tempat tinggal di Desa Sindon, Kecamatan Ngemplak, masuk dalam kategori rumah tidak layak huni (RTLH). Seluruhnya tersebar hampir di sembilan dukuh.

Informasi dari Pemerintah Desa Sindon, keadaan ke-96 bangunan cukup memprihatinkan. Selain dinding rumah masih terbuat dari bambu, lantai rumah belum permanen dan tempat mandi, cuci dan kakus (MCK) masih belum memenuhi syarat sehat.

Advertisement

Kepala Desa Sindon, Supardi mengatakan, sebagian besar kepala keluarga (KK) pemilik RTLH bermatapencaharian sebagai buruh serabutan dengan penghasilan Rp 20.000-Rp 25.000/hari.

“Penghasilan segitu untuk mencukupi kebutuhan harian saja masih kurang, apalagi untuk merenovasi rumah. Tentu tidak mampu, akibatnya mereka masih menempati RTLH,” katanya, ditemui Espos baru-baru ini.

Untuk memperbaiki situasi, kata ia, Pemerintah Desa Sindon berencana memberikan bantuan renovasi bangunan senilai Rp 2,5 juta/KK yang diambil dari alokasi dana desa (ADD) 2009.

Advertisement

Bantuan tahap pertama yang akan direalisasikan akhir 2009 ini diprioritaskan untuk 20 bangunan. Ke-20 bangunan perlu diprioritaskan karena kondisinya saat ini cukup memprihatinkan. Sementara sisa bangunan RTLH, akan dituntaskan secara bertahap pada tahun-tahun mendatang.

Supardi mengakui, nominal bantuan jauh dari cukup untuk keperluan renovasi bangunan.  Sehingga, menurut rencana, Pemdes juga akan meminta warga lain yang bernasib lebih baik untuk mengulurkan bantuan.

“Jadi kami berharap ada kerja sama dari warga yang lebih beruntung bersedia mengulurkan bantuan untuk KK yang menempati RTLH,” katanya.

Advertisement

dwa

Advertisement
Kata Kunci : RLTH
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif